Notification

×

Iklan

Iklan

Nyimas Ayu Fatimah Gandasari (Srikandi Syahadat) Episode 03

Jumat, 12 Februari 2021 | Februari 12, 2021 WIB | 0 Views Last Updated 2024-01-22T10:54:03Z
Pati,suakaindonesia.com - Medan Sayembara disiapkan di lapangan Panguragan. Umbul-umbul dan aneka hiasan meramaikan suasana sayembaya. Para peserta sayembara dari 25 negara dan para pengiringnya sudah hadir. Demikian juga rakyat Cirebon dan sekitarnya hadir. Sehingga pinggir lapangan dipenuhi pengunjung. Nyi Mas Ayu Gandasari memasuki arena sayembara yang sudah diberi garis pembatas. 


Keluarlah seorang putri yang cantik, indah dan gemerlap laksana bidadari yang turun dari langit. Harum semerbak nan wangi tercium bagaikan bau harum bunga melati. Orang-orang dari 25 negara demi melihat sang putri terlongong-longong matanya tidak berkedip.


Nyi Mas Ayu Gandasari menantang para peserta sayembara: "Hai orang-orang 25 negara. Rebutlah tubuhku. Barang siapa yang bisa menangkapnya sungguh jantan. Unggulilah kesaktianku niscaya aku mengabdi kepadanya". Para peserta sayembara dari 25 negara serentak saling berebut mendahului untuk menangkap Sang Putri. Sang Putri siap siaga.


Dengan gugup Ki Gedeng Plered berusaha menangkapnya, sang putri melesat ke atas. Ki Plered ditendang jatuh terjengkang. Ki Gedeng Plumbon melambai-lambai sambil merayu "Dinda turunlah sini biar dituntun kakanda. Sepanjang umur kanda siap hidup bersama". Sang Putri turun sambil mendupak Ki Plumbon jatuh terjengkang berguling di tanah. Diinjak perutnya yang buncit. Aduuhhh.


Ki Ujung Gebang Pendekar sakti dari Gebang mencoba menubruk Gandasari tapi meleset. Karenanya jatuh tengkurap. Ki Gedeng Kandanggaru menyandak, Gandasari melesat. Ia dikejar sampai pedesaan. Gandasari masuk ke dalam hutan, seluruh dedaunan dan pepohonan yang tersentuh akan berbau harum. Sebab harumnya Nyi Mas Gandasari melebih harumnya bunga atau minyak wangi. Karena tubuhnya harum memakai kembang dari para Aruman (Jin Ifrit). 


Dinamakanlah hutan tersebut dengan nama Wanasari (artinya: hutan dengan kembang yang wangi, sekarang ada di Bangodua Indramayu). Gandasari lari ke pesawahan, Ki Gedeng Kandanggaru berusaha memegang tapi tidak kunjung kena, Akhirnya dia terserimpet oleh padi merah lalu jatuh dengan kepala nyungsep ke sawah. Sang Putri Gandasari meledek. 


Ki Gedeng pulang karena malu sambil berkata "Jangan sekali-kali anak cucuku menanam padi merah karena aku mendapat malu karena padi merah", Sang Putri kembali ke gelanggang. Orang-orang ramai gegap gempita berjubel-jubel.


Seorang Putra Dalem dari Indramayu yang bernama Satria Indrakusuma meluncurkan anak panah yang diujungnya ada surat cinta kepada Nyi Mas Gandasari dan Anak panah dilepaskan, dengan sigap anak panah tersebut ditangkis. Ia mengetahui tulisan yang ada di anak panah tersebut. Sang Putri membalas melepaskan anak panah secepat kilat mengenai tubuh Satria Indrakusuma. Karenanya ia jatuh berguling di tanah dengan disoraki gemuruh. Saking malunya, orang-orang indramayu semuanya mengundurkan diri. 


Datanglah Jaka Supetak dan Jaka Pekik dari negeri sebrang hendak menguasai tanah jawa, Dia membawa wadyabala seratus orang siluman berupa manusia. Melihat ada sayembara, Jaka Supetak ikut sayembara dan Terjadilah pertarungan sengit antara keduanya, Gandasari menusukkan senjata andalannya ke arah Jaka Supetak. Jaka Supetak menangkis dengan kerisnya. Keris tersebut dapat mengeluarkan api menyembur. Nyi Mas Gandasari lari merasa tidak kuat, Jaka Supetak mengejar. 


Gandasari segera minta tolong ke Jeng Sinuhun Gunung Jati yang sedang berada dipinggir Kali. Jeng Sunan berkata kepada Jaka Supetak "Angkatlah Gandasari. Kalau bisa jadi jodohmu". Diangkatlah Gandasari dengan sekuat tenaga tapi tidak bergeming. Diangkat lagi tapi tidak berubah dan tidak bergerak sama sekali sampai akhirnya terkentut. Karenanya Gandasari tertawa sambil mengejek. Jaka Supetak malu tidak bisa mengangkat mukanya diam mematung. Jaka Supetak menyerahkan keris kepada Jeng Sunan agar membunuhnya dari pada malu. 


Keris lalu diterima, Jeng Sunan berkata, "Aku Susuhunan Cerbon, Sunan Gunung Jati namanya. Kamu belum waktunya mati. Sebaiknya ikut ke cirebon. Bangunlah dukuh sekehendak kamu". 


Jaka Supetak berkata "Hamba malu sekali. Hamba tidak bisa lagi bergaul dengan manusia, namun hamba mohon izin bermukim di kali ini". Terjunlah Jaka Supetak dan diikuti oleh para pasukannya ke dalam kali. Mereka salin rupa menjadi buaya. Kali tersebut selanjutnya diberi nama Kali Kapetakan dari kata Jaka Supetak.


Singkat Cerita semua utusan dari 25 Negara bisa dikalahkan. Mereka mengakui kehebatan Nyi Mas Ayu Gandasari. Sampai akhirnya Gandasari dapat ditaklukkan oleh seorang laki-laki? Siapakah dia? Dari manakah dia berasal?

Bersambung ke Part 4.
×
Berita Terbaru Update