Notification

×

Iklan

Iklan

SDN 01 Cibeureum Tingkatkan Iman Dan Taqwa Melalui Peringatan Isra Mi'raj

Rabu, 04 April 2018 | April 04, 2018 WIB | 0 Views Last Updated 2024-01-22T10:56:33Z


Kabupaten Bogor,suakaindonesia.com - SDN 01 Cibeureum menyelenggarakan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1439 H . Kegiatan yang dilaksanakan di Aula hotel Sitamiang Desa Cibeureum Kecamatan Cisarua Kabupaten Bogor, pada Rabu (04/04), yang dimulai dari pukul 08.00 WIB.

Peringatan Isra’ Mi’raj yang bertemakan, " Isra Miraj Nabi Muhammad SAW Kita Jadikan Sholat Sebagai Sarana Mewujudkan Sifat Tawadhu, Disiplin, Sabar dan Jujur ",
 tersebut diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur'an dan Sholawat oleh Siswa - siswi.

Dengan peringatan Isra’ Mi’raj ini Dede Sutisna selaku Kepala Sekolah berharap anak - anak dapat berperilaku sesuai dengan tuntunan agamanya, sesuai dengan teladan Nabi Muhammad SAW serta dapat membedakan yang baik dan buruk yang ada dalam lingkungannya masing - masing.

" Kegiatan Isra’ Mi’raj ini menjadi salah satu agenda tahunan memperingati peristiwa penting keagamaan yang mana bertujuan untuk mempererat tali silaturrahmi antara Dewan guru dan peserta didik serta sebagai sarana meningkatkan nilai - nilai ibadah kepada Allah SWT.

“ Nilai dari peringatan Isra’ Mi’raj ini, semoga anak-anak bisa meningkatkan Keimanan dan Ketaqwaan kepada sang Pencipta. Tidak bermalas-malasan dalam menjalankan Sholat lima waktu karena ini merupakan tiang agama. Kami juga ucapkan berterima kasih kepada segenap Panitia sehingga acara ini berjalan lancar tanpa suatu kendala ", ungkapnya.

Kegiatan tersebut juga diisi dengan tausiah yang disampaikan oleh Pimpinan Ponpes Al Furqoniyah Ustadz Muhamad Malfuf Alawi dari Desa Gadog Kecamatan Megamendung, tausiah tersebut mengangkat tema terkait Hikmah Dari Perjalanan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, untuk mengingatkan seluruh murid SDN 01 Cibeureum harus rajin melaksanakan Sholat lima waktu, karena Sholat membimbing orang Islam menjadi tawadhu.

Alawi berpesan agar kiranya, dalam sejarah peristiwa Isra’ Mi’raj ini dapat mengambil hikmahnya serta menerapkan apa yang Allah dan Rasul perintahkan.

" Orang yang mau berusaha dan ikhlas menjalankan perintaah-Nya dan menjauhi larangan-Nya itu lah orang yang kelak akan menerima semua amal dan kenikmatan dikemudian hari ", tuturnya.

Sebagai acara penutup, Panitia memberikan beberapa bingkisan Doorprise bagi Siswa - siswi yang dapat menjawab pertanyaan yang dilontarkan oleh Panitia. Serentak suasana menjadi riuh saat para Siswa - siswi berebut untuk menjawab, tujuan pemberian Doorprise atau hadiah tersebut tak lain untuk memotivasi kepada murid agar giat belajar.


Bule
×
Berita Terbaru Update