Notification

×

Iklan

Iklan

PENGAMBILAN SUMPAH JABATAN DAN PELANTIKAN PERANGKAT DESA KARANGKONANG

Selasa, 20 September 2016 | September 20, 2016 WIB | 0 Views Last Updated 2024-01-22T10:59:35Z
Kepala Desa Ambil Sumpah
Suaka Indonesia
Pati,Pada hari ini Di Desa karangkonang kecamatan winong kabupaten pati menggelar acara Pengambilan Sumpah jabatan dan Pelantikan Perangkat desa karangkonang dan Berdasarkan keputusan Kepala Desa Karangkonang Anton Tri Prasetyo Kecamatan Winong Kab. Pati Nomor : 07/2016,Senin (29/8/2016) 4 perangkat desa yang lulus uji terpilih dilantik oleh Kades Anton Tri Prasetyo. Sebelum dilantik keempat perangkat terpilih tersebut telah melalui beberapa tahapan tes hingga pelantikan yang ada sebagai uji kelayakan bahwa yang bersangkutan telah mampu dan memenuhi persyaratan untuk menduduki jabatan yang ada. Keempat perangkat yang dilantik tersebut Sebagai berikut   - Nur Sahid sebagai Kasi Kesra
    - Tohir sebagai Kaur Keuangan
   - Shodikin, SHi sebagai Staff Kasi Kesra
   - Istiqomariyah sebagai Staff Kaur Keuangan
Dan atas pengangkatan tersebut kepada yang bersangkutan berhak mendapat penghasilan tetap (Siltap), tunjangan dan atau penerimaan lain sesuai perundang-undangan yang berlaku serta pendapatan lain berupa pengelolaan tanah bengkok. Untuk Kasi Kesra mendapat bengkok seluas 1,1 Ha, Kaur Keuangan  1 Ha, Staff Kasi Kesra 1,035 Ha dan Staff Kaur Keuangan 0,7 Ha.
Dalam pelantikan tersebut dihadiri Muspika Kecamatan Winong Camat Winong Suharyanto, SH, Kasi Pemerintahan, Sekcam, Kapolsek Winong AKP Purwito beserta anggota, Danramil Winong Sugeng dan anggota, BPD ,Lembaga desa dan Panitia Pembentukan Perangkat Desa Karangkonang, serta Tokoh Masyarakat setempat. Acara dimulai pukul 14.00 WIB antusiasme animo masyarakat desa untuk mengikuti jalanya Pelantikan perangkat desa .Dalam sambutannya Kepala Desa Karangkonang Anton Tri Prasetyo mengatakan. “Mulai hari ini keempat perangkat yang dilantik sudah resmi menjadi perangkat desa Karangkonang. Kepada yang bersangkutan untuk bisa menjaga amanah, melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya. Kedepan hal ini dapat menjadikan desa Karangkonang menjadi lebih baik lagi dan kondusif.
{Bam'S}

×
Berita Terbaru Update