Notification

×

Iklan

Iklan

PT. Sentul City Sigap Dalam Pasokan Air Untuk Warga

Selasa, 23 Januari 2018 | Januari 23, 2018 WIB | 0 Views Last Updated 2024-01-22T10:57:32Z


Kabupaten Bogor,suakaindonesia.com – Air merupakan elemen penting dalam kehidupan manusia, maka tak heran apabila air juga menjadi sumber utama dalam kehidupan, untuk itu PT. Sentul City Tbk bekerjasama dengan PDAM Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor untuk memenuhi supplay kebutuhan air bersih kepada seluruh warga Sentul City, bahkan pihak Sentul City juga telah meminta tambahan quota pasokan air untuk mengantisipasi jumlah occupansi dan pertumbuhan kawasan.



Pada awal tahun 2017 yang bermula jumlah pasokan air hanya 70 liter/detik, kini telah ditambah menjadi 90 liter/perdetik, penambahan pasokan tersebut telah berjalan sejak bulan September 2017 lalu. Bahkan pihak pengembang Sentul City Tbk telah membangun pipa distribusi dari Kandang Roda sampai Cluster Warga Sentul City.


Seperti yang telah disepakati bersama bahwa pihak PDAM dan Sentul City telah menjalin hubungan baik sejak 2005 sehingga dalam keadaan defisitpun PDAM menambahkan kuota, untuk penyelenggaraan SPAM PT. Sentul City Tbk suatu bentuk nyata dari kehadiran Pemda sesuai dengan peraturan Menteri PUPR nomor 25/2016.


Maulana Faridudin selaku Head Of Municipal Affair Dept menjelaskan pada awak media bahwa, " Pihak kami menyediakan fasilitas bantuan mobil Tangki air ke setiap Cluster untuk memenuhi kebutuhan air bagi warga disetiap Cluster, jadi pemberitaan tentang adanya kabar dari yang beredar bahwa ada warga meninggal dan kesulitan untuk memandikannya itu tidaklah benar ".


Sementara di tempat yang berbeda H. Dedi Ketua DKM juga menegaskan, " Kami siap membantu bagi warga Muslim yang meninggal untuk memandikan dan mengurus jenazahnya karena itu kewajiban kita sebagai sesama Muslim, saya rasa juga persedian air di Cluster masih tersedia ".



PT. Suka Putra Graha Cemerlang selaku Town Management kawasan Sentul City Tbk, selalu mengedepankan kebutuhan air warga Sentul City, dimana pengembangan kawasan Sentul City sesuai dengan perencanaan yang matang, tidak hanya sebagai kawasan hunian melainkan juga mencakup kommersial jadi diharapkan Sentul City dapat menjadi destinasi bagi masyarakat Bogor, Cibinong dan Cibubur bahkan Sampai Jakarta dan Sukabumi



Bule
×
Berita Terbaru Update