Notification

×

Iklan

Iklan

SMPN 1 Cidahu Menggelar Halal Bihalal Dan Rapat Dinas

Senin, 16 Juli 2018 | Juli 16, 2018 WIB | 0 Views Last Updated 2024-01-22T10:55:31Z

Sukabumi, suakaindonesia.com - Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Cidahu yang beralamat di Kampung Pasirdoton, Desa Pasirdoton, Kecamatan Cidahu, kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, menggelar halal bihalal dan rapat dinas dengan seluruh jajaran Guru, yang bertempat di Ruangan Sekolah. Senin (16/07).

Tidak hanya Guru saja yang melakukan halal bihalal, melainkan Siswa-siswi SMPN 1 Negeri Cidahu juga melakukan hal yang sama demi mempererat tali silaturahmi agar terjalinnya hubungan harmonis di Sekolahan tersebut.


Seperti yang dikatakan Kepala Sekolah SMPN 1 Cidahu, Ahmad Gunawan, S.Pd saatditemui suakaindonesia.com dikantornya, bahwa ia menggelar acara tersebut demi terciptanya lingkungan sekolah yang harmonis antara seluruh jajaran Guru dan siswa.


"Alhamdulillah, kami sengaja melakukan halal bihalal ini agar tali silaturahmi dilingkungan sekolah tetap terjaga dengan baik antara guru dengan masyarakat," ungkapnya.


Selain menggelar halal bihalal, di sekolahan tersebut menggelar rapat dinas untuk pembagian tugas mengajar, pembagian Wali kelas, evaluasi dari tahun kemarin serta meningkatkan kinerja para guru.

"Kami melakukan rapat dinas untuk pembagian tugas mengajar untuk ajaran baru, alhamdulillah pada tahun ini kami menerima Siswa baru sekitar 243 orang," kata Ahmad Gunawan S. Pd.

Reporter : Herwanto
×
Berita Terbaru Update