Notification

×

Iklan

Iklan

Pencegahan Penyebaran Covid 19 Lokasi LI Dan KB Dilakukan Penyemprotan Disinfektan

Kamis, 02 April 2020 | April 02, 2020 WIB | 0 Views Last Updated 2024-01-22T10:54:14Z
Penyemprotan cairan Disinfektan Di lokalisasi Lorong Indah Margorejo

Pati,suakaindonesia.com - Penanganan Pandemi Covid 19 (Corona Virus Disease 2019) Muspika Kecamatan Margorejo melakukan Penyemprotan Cairan Disinfektan di Lokasi LI (Lorong Indah) Dan KB (Kampung Baru) Desa Margorejo juga yang lainnya yang ada Kecamatan Margorejo (2/4/2020).

Dalam kegiatan penyemprotan Disinfektan tersebut diikuti Camat Margorejo Drs.Sudarto beserta stafnya, Danramil Beserta anggota, Kapolsek Margorejo AKP Purwito beserta Anggota,Tim kesehatan dari puskesmas Margorejo dan dibantu Masyarakat Desa Margorejo.

Mastur Selaku Ketua Paguyuban di LI sangat mengapresiasi adanya penyemprotan Disinfektan Untuk Pencegahan Penyebaran Covid 19 (Corona Virus Disease 2019) yang baru Mewabah di Indonesia bahkan mendunia.

"Saya sebagai ketua paguyuban sini sangat mendukung adanya penyemprotan cairan Disinfektan yang dilakukan oleh muspika kecamatan Margorejo yang di pimpin langsung oleh pak camat" ucap Mastur di Lokasi LI Kamis ,2-4-2020.

Masih imbuhnya "Setelah adanya surat edaran dari Bupati ,di sini tutup walaupun tutup tapi di sini masih ada anak anak yang dari luar daerah yang tidak bisa pulang ya saya karantina kan disini , seperti dari Bandung juga dari Lampung dan dari Jawa timur dan harapan saya mudah mudahan wabah ini segera selesai " Pungkasnya.

Reporter : Bam'S




×
Berita Terbaru Update