Notification

×

Iklan

Iklan

Sawala Kebangsaan Sedih Ditinggal AKBP M Syahduddi

Selasa, 05 Desember 2017 | Desember 05, 2017 WIB | 0 Views Last Updated 2024-01-22T10:58:13Z

Sukabumi, suakaindonesia.com - Rasa haru bercampur sedih dirasakan Balad Sawala Budaya angkatan 3 mendengar kabar AKBP M Syahduddi Kapolres Sukabumi akan dipindah tugas. Pasalnya Kapolres Sukabumi AKBP M Syahduddi mampu mempersatukan penggiat seni budaya di 47 (empat puluh tujuh) kecamatan.

Balad Sawala Kebangsaan Spirit Budaya yang digiatkan kembali Kapolres AKBP M Syahduddi menjadi cikal bakal bangkitnya seni Sunda. Selama ini mereka merasa keberadaan Sawala kurang mendapat perhatian. Ketika AKBP M Syahduddi menjadi Kapolres Sukabumi keberadaan perkumpulan tersebut mendapat perhatian. Bahkan beberapa even mereka dilibatkan. Hal tersebut membuat Sawala merasa memiliki sosok pengayom

Didi Djunaedi salah seorang anggota Sawala di Desa Pasawahan mengatakan selama berkecimpung di dunia seni dan budaya hanya AKBP M Syahduddi yang merangkul paguyuban ini. Bahkan seluruh penggugat seni Sunda ini diikat dalam wadah perkumpulan yang diberi nama Sawala Kebangsaan Spirit Budaya.  AKBP M Syahduddi tidak hanya mempersatukan para penggiat budaya Sunda tapi juga ilmu. Bahkan seluruh anggota diajak ke Kiara Payung Sumedang.

"Kami sangat kehilangan sosok AKBP M Syahduddi yang telah membimbing dan membina kami." Kata Didi Djunaedi

Didi juga berharapan dimanapun AKBP M Syahduddi bertugas tidak melupakan Sawala Kebangsaan Spirit Budaya Kabupaten Sukabumi. Mereka juga berharap pengganti AKBP M Syahduddi bisa meneruskan jejak AKBP M Syahduddi yang tidak hanya mampu mempersatukan tapi juga membimbing Sawala. Sebab AKBP M Syahduddi dimata Sawala sebagai sosok perwira yang peduli dengan seni dan budaya.

Reporter :Wahid/Herwanto

×
Berita Terbaru Update