Notification

×

Iklan

Iklan

Lima Rumah Warga Roboh Diterjang Puting Beliung

Minggu, 26 November 2017 | November 26, 2017 WIB | 0 Views Last Updated 2024-01-22T10:58:25Z

Aceh Utara, suakaindonesia.com - Desa Matang Sijuek, Kecamatan Baktya Barat, Kabupaten Aceh Utara, Provinsi Aceh pada Sabtu (25/11) telah di hampiri puting beliung, dalam kunjungan Puting beliung telah roboh sejumlah 5 rumah warga dihantam angin puting beliung dan delapan lainnya mengalami kerusakan.

Jufriadi Salah seorang warga Desa Matang Sijeuk  menyatakan bahwa sebelum terjadi angin puting beliung tersebut, terlebih dahulu turun hujan deras yang disertai angin kencang, kejadian diperkirakan sekitar pukul 12.45 WIB.

Akibat terjangan angin kencang tersebut, dapur rumahnya telah roboh, Begitu juga dengan belasan rumah warga yang lain di desanya juga banyak yang ikut roboh dan rusak disapu angin puting beliung tersebut.

Informasi yang dihimpun oleh suakaindonesia.com, yang kena sapuan angin puting beliung sejumlah 13 unit rumah yang dihantam angin puting beliung, dan sebanyak Lima rumah rusak parah antara lain rumah milik Erwin Basari (44), Basari Hasan (69), Tarmizi Abdul Manaf (38), dan Abdul Hamid (47).

Sedangkan jumlah rumah yang rusak berat antara lain milik M Kasem (53), Darmawati (38), Abd Raman Lamin ( 67), Jufriadi (40), Tarmizi Abdullah (53), Syuib Basyah (53), Saiful Mahdi (53), dan Abd Wahed (46).

Dalam kejadian peristiwa tersebut, dilaporkan tidak ada korban jiwa, namun beberapa bangunan rumah mengalami rusak parah. Sejumlah aliran listrik di daerah tersebut untuk sementara telah diputus untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan.

Sementara itu, di Desa Paya Uram, Kecamatan Senuddon, Kabupaten Aceh Utara juga dilaporkan dua tempat pengajian roboh akibat dihantam angin puting beliung tersebut.

Redaksi , sumber mereka.com

×
Berita Terbaru Update